Teori Gagne, Piaget, & Bandura
"Mengapa mahasiswa psikologi USU yang mengambil mata
kuliah psikologi belajar TA 2012/2013 semester ganjil sebahagian besar tidak
memberikan tanggapan di grup sehubungan dengan rencana melakukan observasi di
lapangan?"
Teori Gagne :
Ada lima variasi belajar menurut Gagne, yaitu :
1.
Informasi Verbal : Mahasiswa psikologi
usu yang mengambil mata kuliah psikologi belajar telah mengetahui informasi
bahwa akan diadakannya observasi lapangan ke suatu sekolah
2.
Ketrampilan Intelektual : Dalam hal ini
seharusnya mahasiswa psikologi usu yang mengambil mata kuliah psikologi belajar
memberikan tanggapan mengenai observasi lapangan tersebut tetapi karena masih
dalam minggu-minggu ujian tengah semester jadi tidak banyak yang memberikan
tanggapan dan ide-ide atau pendapat mereka
3.
Strategi Kognitif : Memproses kognitif
atau pikiran-pikiran dan ide mereka yang berkaitan dengan tugas observasi
lapangan yang akan diadakan di suatu sekolah
4.
Ketrampilan Motorik : Memberikan ide atau
tanggapan yang berkaitan dengan bagaimana caranya mahasiswa psikologi usu yang
mengambil mata kuliah belajar bisa sampai ke tempat tujuan observasi lapangan
dilakukan
5.
Sikap : Memberikan sikap positif kepada
salah satu tanggapan teman yang mengatakan kita dapat pergi lebih awal yaitu
pukul 10 sehingga pada pukul 1siang kita dapat kembali ke kampus dan
melanjutkan aktivitas kuliah lagi
Teori Piaget :
Piaget
mengatakan proses interaksi dengan lingkungan menghasilkan skema. Skema merupakan
pengetahuan kita tentang suatu hal atau peristiwa. Dalam hal ini, mahasiswa
psikologi usu yang mengambil mata kuliah psikologi belajar telah mengetahui
bahwa akan dilakukannya observasi lapangan ke suatu sekolah tetapi berhubung
dalam masa ujian tengah semester jadi tidak banyak yang membuka facebook
ataupun grup online. Dalam skema terdapat asimilasi dan akomodasi. Asimilasi adalah
proses penambahan informasi kedalam skema yang sudah ada. Disini, mahasiswa
psikologi usu yang mengambil mata kuliah psikologi belajar sebagian telah
mengetahui komentar atau tanggapan seorang teman yang mengatakan masalah
transportasi atau jam keberangkatan ke tempat tujuan observasi lapangan
dilakukan, jadi ada proses penambahan informasi baru kedalam skema yang sudah
ada tadi. Selanjutnya, akomodasi. Akomodasi adalah penyesuaian yang melibatkan
pengubahan skema akibat adanya informasi baru yang tidak sesuai dengan skema
yang sudah ada. Dalam hal ini, mahasiswa psikologi usu yang mengambil mata
kuliah psikologi belajar menyesuaikan informasi yang baru mereka dapat kedalam
skema mereka masing-masing mengenai observasi lapangan tersebut.
Teori Bandura :
Ada3
asumsi dasar yaitu :
1.
Proses
belajar membutuhkan pemprosesan kognitif dan keterampilan pengambilan keputusan
dari si pemelajar.
Disini mahasiswa psikologi usu yang mengambil mata kuliah
psikologi belajar belum sepenuhnya mengetahui atau memproses informasi mengenai
observasi lapangan tersebut jadi mereka belum bisa mengambil keputusan karena
informasinya belum jelas.
2.
Belajar
adalah tiga cara relasi yang saling terkait yang terdiri dari lingkungan,
faktor personal dan perilaku.
Disini, mahasiswa psikolgi usu yang mengambil mata kuliah
psikologi belajar tidak banyak yang memberikan komentar atau ide mereka yang
terkait dengan tugas observasi lapangan karena informasi yang didapat belum
terlalu jelas dan tidak ada perilaku modeling disini karena hanya sedikit yang memberi
tanggapan mengenai observasi lapangan tersebut.
3.
Belajar
membuahkan akuisisi kode verbal dan visual dari perilaku yang mungkin akan
dilakukan atau tidak dilakukan dimasa depan.
Seharusnya disini mahasiswa psikologi usu yang mengambil
mata kuliah psikologi belajar memberikan kode verbal dan visual perilaku yaitu
berupa tanggapan atau komentar mengenai observasi lapangan yang akan dilakukan
di suatu sekolah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar